Dompu [EDITOR I News] – Mulai tanggal 17 sampai 22 April 2025 kemarin, tiga puluh anggota DPRD Dompu, Nusa Tenggara Barat, secara serentak melaksanakan kegiatan reses di masing-masing Daerah Pemilihan (Dapil).
Selama seminggu, mereka turun langsung menyapa konstituennya guna menjaring aspirasi yang akan dikawal dan diperjuangkan.
Ramadhoan, salah satu anggota legislatif Dompu melakukan reses di Dapil II (Kecamatan Pajo dan Hu’u).
Dikatakan Rama, reses yang digelarnya, adalah reses tahap 1 masa sidang 1. Kegiatan ini merupakan agenda rutin anggota DPRD Dompu yang dilaksanakan selama tiga kali setahun. Melalui kegiatan ini dirinya dapat berdiskusi dan tatap muka langsung dengan masyarakat untuk menampung semua aspirasi mereka.

Ia menegaskan, harapannya adalah aspirasi yang diusulkan oleh masyarakat harus fokus pada tiga indikator utama, yaitu: 1). Aspirasi harus mengedepankan kepentingan umum, bukan pada kepentingan individu, 2). Aspirasi harus berbasis masalah dan kebutuhan yang paling mendesak untuk segera ditangani, bukan berbasis pada keinginan semata, tapi kebermanfaatannya, dan 3). Berbasis pada keterjangkauan untuk dilaksanakan sesuai dengan kemampuan, termasuk kemampuan SDM dan anggaran.
Banyak sekali aspirasi yang ditampung dari kegiatan reses tersebut, diungkapkan legislator fraksi Nasdem itu. Namun, dari sekian usulan yang masuk, akan dikelompokkan berbasis leading sector atau sektor basis.
“Karena sektor basis diharapkan menjadi penggerak utama ekonomi masyarakat,” terang dia, Rabu (7/5).
Khusus di Kecamatan Pajo dan Hu’u, Rama menyebut, aspirasi yang muncul lebih banyak pada sektor pertanian dan perkebunan, perikanan dan kelautan, peternakan, pembangunan infrastuktur, pemberdayaan masyarakat, koperasi dan UMKM, lingkungan, dan berbagai sektor lainnya.

Rinciannya adalah:
1. Pemberdayaan kelompok tani unggulan, terutama bagaimana caranya untuk uji coba menciptakan benih yang berkualitas;
2. Pemberdayaan kelompok nelayan, bagaiman caranya membuat sampan fiber;
3. Dukungan saranan dan prasarana pertanian;